SELAMAT UNTUK PPPK PENUH WAKTU KOTA BANJARBARU

Pemerintah Kota Banjarbaru melalui Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) melaksanakan kegiatan Penyerahan Surat Keputusan (SK) Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Penuh Waktu kepada para pegawai yang telah dinyatakan lulus seleksi formasi tahun 2024

Acara penyerahan SK berlangsung di Aula Gawi Sabarataan Kota Banjarbaru, dan dipimpin langsung oleh Wali Kota Banjarbaru, didampingi oleh jajaran kepala perangkat daerah terkait.

Dalam sambutannya, Wali Kota Banjarbaru menyampaikan ucapan selamat kepada seluruh pegawai PPPK yang baru menerima SK, serta mengingatkan pentingnya menjaga integritas, kedisiplinan, dan profesionalitas dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.

Kegiatan ini menjadi momentum penting bagi para pegawai PPPK untuk semakin bersemangat dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab sebagai abdi negara, serta turut berkontribusi aktif dalam mewujudkan pemerintahan yang bersih, melayani, dan berinovasi di Kota Banjarbaru.

📅 Tanggal kegiatan: 28 Februari 2025

📍 Tempat: Aula Gawi Sabarataan

👥 Peserta: Penerima SK PPPK Penuh Waktu Kota Banjarbaru

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *